HDI 2025 di Tana Toraja: Ruang Inklusif, Ruang Bahagia untuk Semua Anak | Portal Berita
Pemerintah Kabupaten Tana Toraja

HDI 2025 di Tana Toraja: Ruang Inklusif, Ruang Bahagia untuk Semua Anak

πŸ—‚οΈ Pendidikan | πŸ“… Published: 11 Dec 2025 πŸ‘οΈ Views: 180
TANA TORAJA – MAKALE, Plaza Kolam Makale dipenuhi suasana hangat pada peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI).
Puluhan anak penyandang disabilitas hadir dengan semangat ceria, mengikuti kegiatan yang memberi ruang bermain sekaligus menegaskan bahwa mereka berharga dan layak mendapatkan perhatian penuh. Rabu (10/12/2025).

Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, Sp.A, hadir dan berbaur langsung bersama anak-anak. Beliau tidak hanya memberikan sambutan, tetapi juga berjalan mendampingi mereka, menyapa satu per satu, dan menciptakan interaksi yang terasa dekat serta menyenangkan.

Dalam pesannya, Bupati Tana Toraja mengajak masyarakat untuk memandang anak-anak disabilitas sebagai pribadi yang memiliki potensi besar.

β€œPeringatan HDI tahun ini mengingatkan kita bahwa setiap anak memiliki kemampuan luar biasa. Tugas kita adalah membuka ruang agar mereka dapat tumbuh dan berkembang tanpa batasan,” ujarnya.

Momen semakin lengkap ketika Bupati membagikan bingkisan berupa baju, alat tulis, dan snack. Senyum ceria menghiasi wajah anak-anak saat menerima hadiah tersebut, menandai kebahagiaan sederhana namun penuh makna.

Beliau menegaskan bahwa pemerintah daerah hadir bukan hanya melalui program dan kebijakan, tetapi juga lewat kepedulian nyata yang menyentuh langsung kehidupan anak-anak berkebutuhan khusus.

Peringatan HDI 2025 di Tana Toraja menjadi ajang berbagi harapan dan apresiasi terhadap keteguhan hati anak-anak disabilitas yang terus memberi inspirasi bagi banyak orang. (mis)

#HariDisabilitasInternasional #HDI2025 #Inklusi #TanaToraja #PemkabTanaToraja #DiskominfoTanaToraja #TanaTorajaMASERO