Bupati Tana Toraja Buka Rapat Koordinasi Dan Evaluasi Lintas Sektor Bidang Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit (P2P) | Portal Berita
Pemerintah Kabupaten Tana Toraja

Bupati Tana Toraja Buka Rapat Koordinasi Dan Evaluasi Lintas Sektor Bidang Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit (P2P)

🗂️ Umum | 📅 Published: 03 Jun 2025 👁️ Views: 122
TANA TORAJA - MAKALE, Dalam rangka meningkatkan efektifitas dan efisiensi program di Bidang Kesehatan Kabupaten Tana Toraja yang terintegrasi dengan peran Lintas Sektor, RS serta Puskesmas dan jaringannya, Pemda Tana Toraja menggelar Rapat Koordinasi dan Evaluasi Lintas Sektor Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P).
Rapat koordinasi digelar Selasa 03 Juni 2025 bertempat di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Tana Toraja.
Rapat koordinasi dibuka langsung oleh Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg dihadiri 150 peserta dari berbagai unsur mulai dari Forkopimda, Kepala OPD, Camat, Kepala Puskesmas, Kepala Rumah Sakit, Klinik, Dokter Puskesmas, Tim Penggerak PKK, Organisasi Wanita dan dan FKUB.
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Tana Toraja, Yosefina Rombetasik, S.Si dalam laporannya mengatakan masalah kesehatan bukan hanya menjadi tugas Dinas Kesehatan saja tetapi tugas semua pihak yang ada di Tana Toraja.
Dinas Kesehatan hanya bertugas sebagai pelaksana lapangan yang tentu didukung dan dengan kolaborasi oleh semua pihak.
Dinas kesehatan terus berupaya menyusun langkah-langkah strategis guna meningkatkan layanan kesehatan kepada masyarakat.
Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg dalam sambutannya saat membuka kegiatan mengatakan kegiatan ini digelar sebagai tindak lanjut dari Visi Pemerintah Pusat dimana salah satu indikator Indonesia Emas 2045 adalah masyarakat Indonesia yang kuat dan tangguh serta produktif dimana hal itu tidak leps dari peran masyarakat yang sehat.
Berbicara tentang derajat kesehatan maka harus didukung dengan pencegahan dan pengendalian penyakit.
Secara ekonomi pencegahan jauh lebih murah dibanding dengan pengobatan sementara untuk pengendalian dilakukan untuk mengurangi resiko menganggu aktivitas lain seperti aktivitas ekonomi.
Poin kedua yang menjadi konsentrasi Pemerintah Pusat adalah pengendalian penyakit TBC. Hal ini karena penyakit TBC sangat menganggu produktivitas masyarakat.
Zadrak meminta semua peserta mengikuti kegiatan ini dengan antusias demi kesehatan kita bersama. (tim IKP)