Pemkab Tana Toraja Dan KPPN Makale Bahas Kolaborasi Optimalisasi Trefa | Portal Berita
Pemerintah Kabupaten Tana Toraja

Pemkab Tana Toraja Dan KPPN Makale Bahas Kolaborasi Optimalisasi Trefa

🗂️ Umum | 📅 Published: 24 Mar 2025 👁️ Views: 138
TANA TORAJA - MAKALE, Pemerintah Kabupaten Tana Toraja menerima audiensi strategis dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Makale yang berlangsung di Kantor Bupati Tana Toraja, Senin (24/3/25).
Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, Sp.A, Wakil Bupati Tana Toraja, Erianto Paundanan, SH, MH, Sekretaris Daerah Tana Toraja, dr. Rudhy Andi Lolo, M.Kes, Sp.An serta Tim KPPN Makale.
Pertemuan ini bertujuan untuk meningkatkan kolaborasi antara KPPN dan Pemerintah Daerah dalam rangka optimalisasi fungsi Treasury, Regional Chief Economist, dan Financial Advisor (TREFA) di wilayah Tana Toraja. Berbagai kebijakan strategis terkait Budget Execution, Payment and Cash Management, Accounting and Reporting, serta Special Mission turut dibahas guna memperkuat sinergi dalam pengelolaan keuangan daerah.
Bupati Tana Toraja menyambut baik inisiatif ini dan menekankan komitmen daerah dalam mengelola anggaran secara transparan dan akuntabel.
Beliau berharap kerjasama yang erat dengan KPPN dan Kementerian Keuangan sangat penting untuk memastikan bahwa setiap kebijakan fiskal dapat berjalan optimal dan berdampak nyata bagi masyarakat Tana Toraja.
Untuk diketahui, audiensi ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat tata kelola keuangan daerah serta meningkatkan efektivitas belanja pemerintah untuk kemajuan pembangunan di Tana Toraja. (tim IKP)