Wakil Bupati Tana Toraja Hadiri Rapat Koordinasi TPPS Di Kantor Gubernur Sulawesi Selatan | Portal Berita
Pemerintah Kabupaten Tana Toraja

Wakil Bupati Tana Toraja Hadiri Rapat Koordinasi TPPS Di Kantor Gubernur Sulawesi Selatan

🗂️ Umum | 📅 Published: 08 May 2025 👁️ Views: 87
TANA TORAJA-MAKASSAR, Wakil Bupati Tana Toraja, Erianto Paundanan, SH, MH menghadiri Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan yang dilaksanakan pada Kamis, 8 Mei 2025, di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulawesi Selatan.
Kehadiran Wakil Bupati bersama jajaran DP3AP2KB dan Dinas Kesehatan Tana Toraja merupakan tindak lanjut dari undangan resmi yang dikeluarkan oleh Gubernur Sulawesi Selatan.
Dalam rapat tersebut, dibahas strategi dan langkah-langkah optimalisasi percepatan penurunan angka stunting di seluruh wilayah Sulawesi Selatan. Setiap kabupaten/kota diminta menyampaikan data terkini, termasuk struktur organisasi TPPS hingga tingkat desa/kelurahan, data stunting terbaru, serta hasil verifikasi faktual di lapangan yang mencakup klasifikasi anak kurang gizi, anak stunting, dan anak dengan kondisi kesehatan khusus.
Rapat koordinasi ini bertujuan memperkuat sinergi lintas sektor dalam penanganan stunting secara lebih terarah dan berkelanjutan. Pemerintah Provinsi menegaskan pentingnya komitmen dan kesiapan data dari seluruh TPPS daerah dalam mendukung program nasional ini. (tim IKP)